Warga minta Arinal ajak Investor Gali potensi SDA Yang Ada di Tanggamus

818

Tanggamus faktual media.co-Warga Tanggamus minta Bakal Calon Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, bila menjadi Gubernur dapat menghadirkan investor di Kabupaten Tanggamus, yang menyimpan berbagai macam potensi pertambangan, namun hingga kini masih belum tergarap secara optimal. Karena minimnya investor yang membuat semakin menenggelamkan potensi pertambangan di Kabupaten Tanggamus.

“Hampir di setiap kecamatan di Kabupaten Tanggamus memiliki kekayaan tambang, yang terdiri dari emas, mangan, silica, bijih besi, galena, batu kapur dan pasir, hingga batu bara, belum lagi perkebunan, pertanian, hingga wisata gunung dan laut,” kata Agung Darmawan (25), mahasiswa, warga Gisting, kepada Tim Media Berjaya, Sabtu (16/12).

Selain itu, kata Agung, dengan besarnya potensi pertambangan yang tersedia di Kabupaten Tanggamus, maka sangat diperlukan kerjasama pihak ketiga selaku investor untuk dapat mengelola potensi tersebut secara optimal, sehingga akan menciptakan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Tanggamus, dan peluang Kerja.

“Seingat saya, data pada Tahun 2012 Jumlah Perusahaan Pertambangan yang ada di wilayah Kabupaten Tanggamus sebanyak 40 Perusahaan, dengan Perusahaan Tambang Bijih Besi yang paling banyak yaitu sebanyak 8 perusahaan, kemudian perusahaan Mangaan (5 perusahaan) sedangkan Perusahaan Batu kali, Pasir besi, Seng, Andesit masing-masing hanya ada 1 perusahaan,” katanya. (rls)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.