Yuhadi : Kita Bersatu Menangkan Arinal Apa Yang Kita Inginkan Dapat Terwujud

1,221
LAMPUNG TENGAH, FAKTUAL – Ketua DPD II Golkar Bandarlampung Yuhadi mengatakan, warga Trimurjo dan sekitarnya sangat mengapresiasi kedatangan Arinal Djunaidi saat bersilaturahmi dan mensosialisasikan diri sebagai Bakal Calon Gubernur Lampung.

Politisi Partai Golkar ini mengatakan, ada beberapa hal yang menjadi persoalan para petani, yaitu saat musim tanam, ketersediaan pupuk langka.

“Namun tidak ada perhatian pemerintah,” ujar Yuhadi di sela silaturahmi dan sosialiasi Bakal Calon Gubernur (Balongub) Lampung, Arinal Djunaidi di Lapangan II D, Desa Simbarwaringin, Kecamatan Trimurjo, Kabupaten Lampung Tengah, Sabtu (19/08/2017) malam.

Lalu ucap dia, setelah kelangkaan pupuk belum terurai, menjelang panen hama menyerang.

“Jangan khawatir Pak Arinal Djunaidi ahli ilmu pertanian, bisa memecahkan persoalan petani,” ucapnya.

Yuhadi mengatakan, saat ini Kecamatan Trimurjo rentang kendali pemerintahannya sangat jauh, dikarenakan Trimurjo masuk wilayah Kabupaten Lampung Tengah namun wilayahnya dekat dengan Kota Metro, sementara masyarakat menginginkan Trimurjo bergabung dengan Kota Metro agar mempermudah administrasi.

“Perpindahan kecamatan, kabupaten itu kewenangan gubernur. Pak Arinal sanggup,” ucap Yuhadi diiringi tepuk tangan ribuan warga.

Ia menuturkan, untuk mewujudkan ini harus ditebus dengan perjuangan, butuh waktu, dan bersatu padu untuk memenangkan Arinal Djunaidi menjadi gubernur.

“Agar jalan mulus, kemudian keamanan bagus, pertanian maju, pendidikan maju, sekolah dan kesehatan murah,” imbuhnya.

Diketahui, setiap menyapa warga, Tim Arinal Djunaidi selalu memberikan hiburan wayang kulit semalam suntuk yang didalangi Dalang Kondang yang juga Bupati Tegal Ki Enthus Susmono.

Pagelaran wayang kulit semalam suntuk ini, warga tak hanya disuguhkan hiburan saja, namun tim Jaringan Arinal Djunaidi Berkarya (JAYA) juga menyiapkan berbagai hadiah. (Rls

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.