A2P3 Lampung Deklarasi Kepengurusan Masa Bakti 2019-2024

877

Faktualmedia.co – Aliansi Angkutan Pengemudi Pelabuhan Panjang Lampung menggelar deklarasi kepengurusan,pengukuhan berlangsung di gedung Pondok Rimbawan Kota Bandar Lampung, Rabu (21/8).

Ketua Umum A2P3 Lampung Hendri Dunan mengatakan,usai pengukuhan pengurus kami organisasi A2P3 Panjang berkomitmen mentaati segala peraturan pemerintah termasuk mitra kerja,selain itu tentu demi tertibnya anggota A2P3 Panjang untuk kesejahteraan keluarganya,ujarnya.

“Dibentuknya A2P3 Panjang ini berdasarkan keputusan Musyawarah Dewan pendiri bersama pemilik angkutan pada tanggal 11 Maret 2019,” kata Hendri Dunan.

Menurutnya, tujuan dibentuk agar kondisi di lapangan terkait carut marutnya para sopir angkutan atau pengemudi di pelabuhan Panjang,maka atas dasar tersebut,perlu dibentuknya wadah yang positif bagi para sopir atau pengemudi,ujar dia.

Selain itu,untuk menjamin hak hak para sopir atau pengemudi angkutan Panjang,keamanan dan kenyamanan, jelas dia.

Hendri Dunan menambahkan bahwa,untuk kantor Sekretariat kami saat ini berada di Jalan Raya Suban Sukajadi Panjang.

Diketahui, pengukuhan A2P3 merukan masa bakti tahun 2019-2024.

Hadir dalam deklarasi pengukuhan A2P3, wakil Walikota Bandar Lampung Yusuf Lihat,Pejabat Kepala Bidang Transportasi Dishub Provinsi Lampung Yudi Hendra,unsur Forkopimda,Danrem 043 Gatam Kolonel Inf.Taufik Hanafi,Dewan pendiri A2P3 Yusdiantoro,serta tamu undangan.(Tia)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.