Bambang Sugeng Irianto Anggota DPRD Pringsewu Menampung Aspirasi Langsung ke Masyarakat

586

PRINGSEWU, FAKTUAmediaco – Anggota DPRD Kabupaten Pringsewu, Dapil I Kecamatan Pringsewu Bambang Sugeng Irianto melaksanakan Reses perseorangan, guna menampung aspirasi langsung ke masyarakat.

Namun, karena saat ini Pringsewu masih dalam pandemi Covid-19, maka reses pada Senin (26/7/2021) di tiga Pekon yakni Podosari, Rejosari dan Bumiayu, hanya dihadiri sejumlah perwakilan saja dan tetap menerapkan prokes.

Bahkan Bambang Sugeng Irianto, terlebih dulu membagikan masker kepada peserta yang hadir.

Pada agenda reses itu tidak ada dialog terbuka, namun hanya perwakilan warga saja diperkenankan menulis pada selebaran kertas apa keinginan dan harapan warga masing-masing pekon tersebut.”Saya minta warga agar mentaati Prokes dan semoga Pandemi Covid-19 ini cepat berakhir,”harapnya.

Anggota DPRD Pringsewu Fraksi PKB itu berjanji dan siap berupaya berbagai usulan tertulis itu akan diperjuangkan.”Nanti juga akan kita sampaikan di tingkat pimpinan DPRD Pringsewu. Semoga ada sejumlah item yang bisa direalisasikan baik program pisik dan non pisik,”ucapnya.

Dia meminta tentunya harus didukung melalui musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) baik di tingkat Pekon, kecamatan maupun tingkat kabupaten yang nantinya menjadi acuan penyusunan prioritas program pembangunan.

Disisi Bambang berharap, masyarakat terus meningkatkan peran aktif mendukung program pembangunan yang dilaksanakan pemerintah.

“Peran aktif masyarakat sangat menentukan keberhasilan program pembangunan. Karena itu, seluruh lapisan masyarakat harus terus berperan aktif mendukung program pembangunan di Kabupaten Pringsewu,”imbuhnya.

Sementara pada reses perseorangan dan tertulis itu dari tiga Pekon yang dikunjungi mayoritas warga masyarakat mengharapkan perbaikan saluran irigasi, infrakstur peningkatan jalan, penerangan jalan, jambanisasi dan bedah rumah.

“Kami Kepala Pekon Bumiayu mengharapkan adanya peningkatan jalan lingkar di melalui Pekon kami,”ucap Kakon Hadirin.

Senada diungkapkan Kakon Rejosari Khotmanudin, selain mengharapkan peningkatan jalan juga normalisasi irigasi dan Embung juga adanya program jambanisasi dan bedah rumah.

Hal yang sama juga diminta oleh Kakon Podosari Rasmin, bahkan dia juga meminta perbaikan saluran irigasi pertanian.”Semoga Pak Bambang bisa membantu kami untuk merealisasikan program peningkatan jalan, jambanisasi juga bedah rumah,”imbuh Rasmin. (Pri )

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.