Faktualmedia.co
Kudus. Ditengah kesibukan TMMD Reg-107 membangun sarana infrastuktur desa anggota satgas menyempatkan waktu untuk melakukan kegiatan olahraga bersama dengan warga Dukuh Modal Rejo Desa Kedungsari. Senin (23/03/2020)
Olahraga bersama digunakan anggota satgas TMMD Reg-107 untuk menjaga kondisi tubuh tetap sehat dan juga sebagai sarana untuk berbaur dengan warga terutama para pemuda. ” Dengan olahraga bersama kami anggota satgas lebih dekat dengan pemuda dan untuk sarana komunikasi ” kata Letda Hengki Dwi Cahyono
Dengan berbaurnya TNI dan masyarakat diharapkan kemanunggalan TNI Rakyat menjadi kekuatan yang tidak tertandingi untuk menjaga keutuhan NKRI.
Pendim0722kudus.