Faktualmedia.co
Kudus-Senyum Kegembiraan ibu wagimah melihat rumahnya yang direnofasi Satgas TMMD sebentar lagi jadi.Selasa (24/3/2020)
Memasuki hari ke 9 Satgas TMMD Kodim 0722/Kudus dalam melaksanakan renofasi rumah ibu wagimah kini sudah kelihatan hasilnya dimana Satgas TMMD sudah memasuki tahap plester dinding.rumah ibu wagimah yang dulu berbahan bata polos kini sudah nampak gagah dan indah setelah di poles oleh tangan -tangan terampil Satgas TMMD.
Disela-sela berdiri di depan rumahnya sambil melihat para Satgas TMMD Reg Ke-107 bekerja ibu wagimah 60Th berbincang pada Satgas TMMD Kodim 0722/Kudus mengucapkan,”terimakasih kepada TNI yang telah memperhatikan kehidupanya,”Ucapnya.
Kegembiraan ibu wagimah mewakili 3 warga lain yang rumahnya sedang di renofasi oleh Satgas TMMD Kodim 0722/Kudus semangat serta pengabdian Satgas ditunjukan bukan hanya disaat Negara dalam bahaya namun juga disaat damai dengan cara membangun infrastruktur serta memperbaiki rumah yang masuk kategori tidak layak.
(PendimKudus)