Faktualmedia.co
Faktualmedia.co – Hujan disertai angin kencang yang terjadi di Kabupaten Pesisir Barat, (Pesbar) sempat memporak-porandakan sebagian tarub, menjelang pembukaan MTQ ke-VI tingkat Kabupaten Pesisir Barat, sekitar pukul 18.50 Wib, Rabu (13/3).
Beruntung dalam musibah tersebut tidak ada korban jiwa, karena lokasi masih sepi dan belum ada tamu undangan. Namun, kondisi tarub terlihat banyak yang rusak. Meski begitu kejadian tersebut tidak berdampak pada pelaksanaan pembukaan MTQ, artinya pembukaan MTQ tetap berjalan.
Kabag Kesra Setdakab Pesbar, Herman, S.Ip., mengatakan bahwa, sebagian tarub yang ambruk itu memang terjadi secara tiba-tiba dikarenakan adanya angin kencang menjelang petang. Untungnya tidak berdampak terhadap tamu undangan, karena memang kondisinya masih sepi.
“Sebagian tarub yang ambruk itu langsung dievakuasi dengan bantuan petugas kepolisian maupun panitia dan kegiatan pembukaan MTQ tidak terkendala,” singkatya.
Sementara itu, kepala BPBD Pesbar, Syaifullah, S.Pi., mengatakan kondisi hujan disertai angin kencang diwilayah Pesbar ini memang masih terjadi yang di perkirakan hingga April mendatang. Untuk itu, pihaknya mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap musibah bencana yang disebabkan angin kencang. “Termasuk bencana banjir dan sebagainya, karena kondisi cuaca saat ini masih cukup ekstrem terutama diwilayah perairan,” terangnya. (Gus)