Tegar Bayi Lahir Tanpa Diding Perut Akhirnya Meninggal

790

PRINGSEWU (Faktualmedia.co) – Tegar, bayi yang lahir tanpa dinding perut dinyatakan meninggal dunia pada Senin (15/7), pukul 01:35 WIB, dini hari tadi.

Tegar bayi berumur 4 hari, anak ke empat dari pasangan Elisa dan Janah lahir dengan kelainan tanpa dinding perut sebelumnya sudah dirawat di RSU Abdoel Moeloek Bandar Lampung, Minggu (14/07).

Maryono Kakon Siliwangi membenarkan bahwa anak dari salah satu warganya meninggal di RSU Abdoel Moeloek, Bandar Lampung, dirinya saat mengetahui Tegar meninggal posisi dirumah.

“Benar mas adek kita Tegar meninggal dunia di RSU Abdoel Moeloek Bandar Lampung”, ungkapnya.

Maryono juga menambahkan untuk mengajak kita bersama sama mendoakan almarhum adek kita Tegar.

Sementara itu, Teguh Setiawan koordinator donor darah sukarela menambahkan bahwa hari ini sudah dijadwalkan untuk dilakukan tindakan medis lebih lanjut.

Janah ayah tegar menceritakan bahwa kondisi anaknya pada saat maghrib sudah mulai kritis sampai dengan pagi sekira pukul 01:35 WIB., akhirnya tegar dinyatakan meninggal dunia oleh pihak rumah sakit, “maghrib anak saya kondisi sudah mulai menurun kondisinya” lirihnya.

Selain itu janah menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang dari awal sudah membantu proses pengobatan almarhum tegar.

Janah juga menambahkan jenazah sang anak dimakamkan di pemakaman umum Pekon Siliwangi. (Ropai/Pri)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses