Faktualmedia.co
Program Polri, Kapolres Lampung Selatan Menyerahkan Rumah Kepada Toat Yang Mengabdi 15 Tuhun Sebagai PHL
Faktualmedia.co – Lampung Selatan – Program Polri Peduli, terus digulirkan Polres Lampung Selatan (Lamsel). Untuk pekan ini, Polres Lamsel membangun rumah milik Toat (57), warga Desa Kedaton, Kecamatan Kalianda. Kamis ( 05/03/2020 )
Untuk diketahui, Toat merupakan Pekerja Harian Lepas (PHL) di SIUM Polres Lamsel. Toat telah mengabdikan diri untuk bekerja membantu operasional polisi selama lebih dari 15 tahun.
Karena dedikasinya tersebut, sudah selayaknya Polres memberikan apresiasi berupa membantu pembangunan rumah, yang sebelumnya kurang layak untuk keluarga Toat.
Pembangunan rumah yang berukuran 5×7 meter tersebut, dilakukan pihak Polres Lamsel sejak awal Februari 2020 lalu. Kemudian, pembangunan berhasil diselesaikan pada 28 Februari 2020.
Kapolres Lamsel, AKBP Edi Purnomo, SH, SIK, MM didampingi Wakapolres Kompol Listiyono Dwi Nurmantio, SH, SIK, MH dan sejumlah Pejabat Utama (Pju) Polres Lamsel resmi menserah terimakan rumah baru itu kepada keluarga Toat.
Kapolres Lamsel, AKBP Edi Purnomo mengungkapkan, patut di syukuri, atas izin Allah SWT, Polres Lamsel dapat memberikan sedikit bantuan yang mudah-mudahan dapat membantu keluarga Toat yang telah mengabdi di Polres Lamsel selama belasan tahun.
“Sedikit bantuan ini, semoga bermanfaat dan dapat membantu keluarga Bapak Toat. Bahkan beliau sampai lupa berapa tahun telah mengabdi dan bekerja di Polres, karna saking lamanya. Saya juga ucapkan terimakasih atas dedikasi dan pengabdian Pak Toat. Akhirnya, inilah jawaban dari Allah SWT, ” ujar Kapolres dalam sambutannya.
Sementara, menerima bantuan itu, Toat mengaku sangat bersyukur lantaran dedikasinya selama ini diperhatikan oleh jajaran Polres Lamsel. Bahkan, ia juga mengucapkan terimakasih lantaran banyak donatur yang membantu pelaksanaan pembangunan rumah miliknya.
“Semoga atas bantuan ini, dilipat gandakan dan menjadi amal dan ladang pahala bagi para donatur dan kita semua pada umumnya,” kata Toat, seraya tak dapat berkata banyak dengan mimik haru.
Usai sambutan, Kapolres Lamsel AKBP Edi Purnomo melakukan gunting pita, sebagai simbol bahwa pembangunan rumah telah selesai.
Sementara, Wakapolres Kompor Listiyono menyerahkan kunci rumah kepada Toat dan keluarga, sebagai tanda bahwa hasil pembangunan yang telah dikerjakan diserahkan sepenuhnya kepada keluarga Toat. ( Sam )