Gajah Betina Lahir di TNWK

1,917

Lampung Timur, FAKTUAL – Seekor gajah betina di Elephent Respont Unit Way Bungur, Taman Nasional Way Kambas (TNWK), Lampung yang bernama Gunturia telah melahirkan berjenis kelamin betina.

“Gajah di Elephent Respont Unit Way Bungur, Taman Nasional Way Kambas yang bernama Gunturia telah melahirkan anak gajah berjenis kelamin betina, ” kataA� Kepala Balai TNWK Subakir, lewat pesan singkatnya di Lampung Timur,A� kemarin.

Mantan Kepala Balai Konservasi Sumberdaya Alam (KSDA) Lampung ini mengatakan induk gajah Gunturia melahirkan anaknya pada Sabtu (21/10) malam, pukul 20.30 WIB.

Dia menjelaskan, anak gajah betina yang dilahirkan itu memiliki panjang badan 99 cm, lingkaran dada 108 cm dan tinggi badanya 76 cm,A� berat badanya 87 kg.

Setelah proses melahirkan kondosi gajah Gunturia dan anaknya sehat.

“Kondisi induk dan anaknya saat ini sehat, ” katanya.(Iri)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.