Diundang PT Rita Ritelindo, Bupati Pesibar Kunjungi Purwokerto

1,394

 

Faktualmedia.co – Salah satu bentuk keseriusan Bupati Pesisir Barat (Pesibar) Agus Istiqlal dalam upaya melakukan perubahan di kabupaten yang ia pimpin, pada 27-30 September 2018 pihaknya telah melakukan kunjungan kerja ke PT. Rita Ritelindo dan PT. Tjong Tujuh Bersaudara di Purwokerto Provinsi Jawa Tengah.

Demikian disampaikan Ariswandi,Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas) setda Pesibar,Senin 1/10.

Ariswandi menambahkan, kunjungan kerja Bupati Pesibar beserta jajarannya tersebut atas undangan dari jajaran Direksi dan Manajemen perusahaan yang memiliki berbagai bentuk usaha, yang beberapa waktu lalu telah hadir di Krui dalam rangka melakukan ekspose kepada jajaran pemerintah kabupaten Pesibar.

Selama di Purwokerto Bupati Pesibar dan jajaran disambut dan didampingi langsung oleh Buntoro, Presiden Direktur PT. Rita Ritelindo beserta seluruh jajaran direksi dan manajemen perusahaan. Selanjutnya kata Ariswandi kedua rombongan melakukan kunjungan ke berbagai usaha yang dibidangi perusahaan terbesar di daerah Banyumas tersebut.

Dikesempatan yang sama Bupati Pesibar dan rombongan disambut juga oleh Ahmad Husein,Bupati Banyumas yang didampingi Wakil Bupati Sadewo Trilastiono dan Sekdakab Banyumas Wahyu Budi Saptono serta seluruh kepala OPD dilingkungan Pemkab Banyumas.

Pada kesempatan itu, Bupati Pesibar Agus Istiqlal menyampaikan bahwa Pesibar memiliki potensi alam yang melimpah., namun ujar Bupati,pihaknya harus banyak belajar tentang bagaimana mengelola potensi yang dimiliki.Sehingga Pesibar bisa mencapai kemajuan dengan pesat seperti kabupaten Banyumas.

Dihari terakhir kunjungan kerjanya Bupati Pesibar melakukan Perjanjian Kerjasama (MoU) dengan Buntoro, Direktur PT. Tjong Tujuh Bersaudara yang juga menjabat sebagai President Direktur Rita Ritelindo.

Adapun bentuk kerjasama kedua belah pihak yaitu pihak PT. Tjong Tujuh Bersaudara akan mengelola Kawasan Usaha Agro Terpadu (KUAT) yang merupakan aset milik pemkab Pesibar yang berlokasi di Pekon Marang Kecamatan Pesisir Selatan.

Sedangkan salah satu bentuk usaha yang akan dikembangkan oleh pihak PT Tjong Tujuh Bersaudara di Pesibar, yaitu pengolahan komoditas kelapa dan turunannya menjadi produk-produk olahan yang siap untuk di ekspor ke negara-negara maju.

Pada kesempatan itu Buntoro menyampaikan bahwa Kabupaten Pesibar memiliki potensi alam yang kaya raya, untuk itu dirinya sangat tertarik melakukan investasi di negeri yang memiliki sebutan Negeri Para Sai Batin dan Para Ulama. (gus)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.