Faktualmedia.co
PRINGSEWU,FAKTUAL- Gerakan Nasional Orang Tua Asuh (GN-OTA) Kabupaten Pringsewu memberikan bantuan peralatan sekolah kepada para siswa tidak mampu di Kecamatan Banyumas.
Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu Drs.A.Budiman P. Mega, M.M. mewakili Bupati Pringsewu Hi.Sujadi di halaman SD Negeri 2 Banyumas, Kecamatan Banyumas, Rabu (1/8/18).
Turut hadir pada kesempatan tersebut, Wakil Ketua GN-OTA Kabupaten Pringsewu Ny.Hj.Rita lrviani Fauzi, S.E., M.M., Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Pringsewu Ny.Nurhayati Budiman, S.E., Staf Ahli Bupati Pringsewu Bidang SDM dan Kemasyarakatan Drs.Zulfuad Zahary, Kadis Tenaga Kerja dan Transmigrasi Ir.Suheriyanto, Sekdisdikbud Supriyanto, S.Pd., Camat Banyumas Moudy A. Nazolla, S.S.T.P., Kepala UPT Disdikbud Kecamatan Banyumas Ismungin, S.Pd., Kabag Kesra M.Faozan, S.Pd., serta para kepala sekolah dan tokoh masyarakat setempat.
Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu Drs.A.Budiman P. Mega, M.M. dalam sambutannya mengatakan GN-OTA merupakan sebuah inisiatif nasional untuk membantu ribuan anak Indonesia agar dapat meneruskan pendidikannya, sehingga dengan bergabung menjadi orang tua asuh sudah termasuk turut serta membantu agar seorang anak tetap dapat bersekolah sekaligus menyediakan landasan yang lebih kuat untuk masa depan mereka yang lebih baik.
Dikatakannya, bahwa negara bertanggungjawab untuk menyediakan kesempatan pendidikan dasar bagi anak-anak bangsa, apapun status perekonomian keluargannya. “Sebagaimana yang kita lakukan saat ini dengan menyalurkan berbagai paket bantuan kepada anak-anak yang sangat membutuhkan di Kecamatan Banyumas. Harapan kita, mereka dapat terbantu dan tetap dapat mengikuti pendidikan di sekolah dengan lebih baik lagi,” harapnya.
Sementara itu, Wakil Ketua GN-OTA Kabupaten Pringsewu Ny.Hj.Rita lrviani Fauzi, S.E., M.M. mengungkapkan pada tahun 2018 ini ada 100 siswa, 38 putri dan 62 putra dari 19 sekolah dasar di Kecamatan Banyumas yang memperoleh bantuan dari GN-OTA Kabupaten Pringsewu, berupa paket peralatan sekolah, terdiri dari tas, buku tulis, pena, pensil, mistar dan runcingan.
Kesembilan belas sekolah tersebut, masing-masing adalah SDN 1,2 dan 3 Banyumas, SDN 1 Sinarmulya, SDN 2 Sinarmulya, SDN 1 Sukamulya, SDN 2 Sukamulya, SDN 1 dan 2 Sriwungu, SDN 1 dan 2 Banjarejo, SDN 1, 2 dan 3 Banyuwangi, SD Muhammadiyah Banyuwangi, SDN 1 dan 2 Nusawungu, SDN 1 Srirahayu, dan SDN 1 Waya Krui.
“Dasar pelaksanaan GN-OTA ini adalah SK Bupati Pringsewu No.B/365/KPTS/U.04/2018 tentang Panitia pelaksanaan kegiatan sosial Gerakan Nasional Orangtua Asuh Kabupaten Pringsewu tahun 2018,” ungkapnya. (Pri)