Kini Saatnya Mental dan Fisik Prajurit Satgas TMMD Diuji

376

Kudus faktualmedia. co –  Anggota Satuan Tugas ( Satgas ) TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) Reguler 107 Kodim 0722/Kudus kini mendapat ujian yang sesungguhnya pada TMMD di Desa Kedungsari, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, tepatnya pada sasaran utama yaitu pembangunan betonisasi jalan tembus Dukuh Talun dengan Dukuh Medalrejo. (28/03/2020)

Namun demikian, dikarenakan para anggota Satgas TMMD mempunyai mental dan fisik yang tangguh, dan mereka para prajurit TNI yang sudah terlatih dan terbiasa di medan yang sesulit apapun sehingga ujian tersebut tidak jadi penghalang yang berarti.
Padahal lokasi sasaran berinisial jalan TMMD merupakan medan berbukit dengan panasnya matahari diwaktu siang yang sangat menyengat, namun hal itu tidak dihiraukannya karena bagi Prajurit melaksanakan tugas harus selesai cepat dan tepat.

Selaku Dan SSK TMMD Reguler 107 Kodim Kudus Lettu Inf Sudiono menyampaikan, agara seluruh anggota satgas bekerja dengan semangat dan antusias yang tinggi, tanpa mengenal menyerah, karena ini wujud bakti kita kepada rakyat di wilayah.

“Selalu saya tekankan kepada anggota satgas, agar seharian penuh bekerja dengan semangat dan antusias yang tinggi, tanpa mengenal menyerah, karena ini wujud bakti kita kepada rakyat, agar target sasaran kerja betonisasi jalan yang dialokasikan waktu 30 hari selesai tepat waktunya”,terang Lettu Sudiono.

Lanjut Lettu Sudiono, itulah ujian yang sesungguhnya yang di hadapi anggota satgas TMMD Reguler 107 Kodim Kudus,dengan medan yang sulid,dan terik matahari yang sangat menyengat,namun semua bisa di lalui dengan baik, berkat latihan rutin yang di berikan saat di satuan.

(Pendim0722/Kudus)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.