Lagi, Perairan Merak jadi Lokasi HUT TNI

1,480
Serang, FAKTUAL – Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy mengatakan, Presiden ketujuh RI,Joko Widodo menginginkan perayaan HUT TNI ke-72 yang akan jatuh pada bulan Oktober 2017 kembali dilakukan di perairan Merak, Kota Cilegon, Banten seperti sebelumnya.

“Pak presiden dan panglima TNI menginginkan perayaan HUT TNI kembali dilakukan di Merak. Itu karena pertimbangan kedekatan dari ibukota dan juga memang perairannya di sini cocok untuk kebutuhan tersebut,” katanya, kemarin.

Andika Hazrumy turut mendampingi Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo meninjau lokasi yang akan digunakan untuk perayaan HUT TNI ke-72, yakni Pelabuhan Indah Kiat di Merak, Cilegon.

Dia mengatakan, pertimbangan Merak yang akan kembali dijadikan lokasi HUT TNI tersebut, karena lokasi yang dekat dari ibukota Jakarta dan mudah diakses masyarakat yang ingin menyaksikan perayaan tersebut.

Menurutnya, Pemprov Banten sangat mendukung keinginan presiden dan panglima TNI terkait hal tersebut.

Menurut dia, hal itu merupakan sebuah kebanggaan, karena Banten menjadi tempat yang akan menjadi sorotan secara nasional, bahkan juga dunia, dengan digelarnya perayaan HUT TNI tersebut.

Dalam peninjauan lokasi tersebut, Panglima TNI didampingi Kepala Staf AD Jenderal TNI Mulyono dan Pangdam Siliwangi Mayjen TNI M Herindra.

Selain Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy hadir dalam peninjauan lokasi tersebut dari unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) Banten diantaranya Ketua DPRD Banten Asep Rahmatullah, Kapolda Banten Brigjen Pol Listyo Sigit Prabowo, Danrem 064 Maulana Yusuf Kol Inf Ito Hendrianto dan Wali Kota Cilegon Iman Ariyadi.

Sementara Wali Kota Cilegon Iman Ariyadi mengatakan, panglima TNI berharap masyarakat bisa menyaksikan atraksi TNI dalam HUT nanti. Selain itu panglima TNI juga meminta reklamasi di bagian Pelabuhan Indah Kiat yang akan dijadikan tempat perayaan HUT TNI dirapikan agar mayarakat nyaman menyaksikan atraksinya.

Menurut Iman, Panglima TNI juga menyampaikan bahwa sebelumnya HUT TNI direncanakan di Pulau Natuna, namun karena pertimbangan kemudahan akses penonton, maka Cilegon jadi pilihan.

“Kita mendukung HUT TNI ini tentu sesuai koridor hukum. Tadi saya bilang ke Pak Kajati Banten supaya didampingi agar ketika kita membantu HUT TNI tidak salah. Kita kan ingin membantu secara maksimal,” kata Iman.A�(Is)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.