Tim Sepak Takraw Bandarlampung ke Semifinal

1,275

Bandarlampung, FAKTUAL – Tim sepak takraw Bandarlampung miliki satu tiket ke semifinal, pada nomor inter regu putra dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII yang digelar di Lapangan Sepak Takraw Anbustra, Kotakarang, Selasa (28/11/2017).

Regu putra Bandarlampung berhasil menyapu bersih pertandingan awal dengan mengalahkan, Lampung Tengah, Metro, dan Pringsewu. Pada pertandingan pertama di Pull A Bandar Lampung menang WO atas Lampung Tengah dengan skor 3-0.

Pada pertandingan ke dua melawan Metro, pertandingan berjalan cukup imbang, walaupun Bandarlampung mendominasi skor 2-0. Set pertama unggul dengan skor 21-15, namun pada set kedua saling kejar angka terjadi, walau kota Tapis Berseri akhirnya menyudahi set kedua dengan skor tipis 23-21.

Menjadi juara Pull A, Bandarlampung penyisihan putaran kedua dan menghadapi Pringsewu. Bandar Lampung memukul telak pringsewu dengan skor 2-0, (21-18,–21,10). Bandarlampung memastikan tiket semifinal, kendati kalah pada laga selanjutnya pada Rabu (29/11), melawan Lampung Utara untuk menentukan tiket ke semifinal.

“Alhamdulillah menang tiga kali berturut-turut, pas lawan Metro agak berimbang, tapi kami target besok lawan Lampung Utara menang, jadi pas masuk ke semifinal bisa lawan runner up dari pull sebelah tahap penyisihan kedua,” kata pelatih Bandarlampung, Abu Zakar Sinrang, di lapangan Sepak Takraw Anbustra.

Sementara inter regu putri Bandarlampung juga setidaknya mengamankan satu tiket ke empat besar, usai menang melawan Pringsewu pada penyisihan Pull A dengan skor 2-0. Dua set diraih dengan mudah yakni, 21-7, dan 21-1.

“Karena menang sekali, sudah bisa lolos ke semifinal, tinggal besokA� lawan Metro menentukan juara grup atau runner up, kalau bisa menang biar semifinal lawannya lebih ringan,” kata pelatih putri Bandarlampung, Saenal Sattu. (Amar)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.