UIN a�� BEI Adakan Sekolah Pasar Modal Syariah

1,009

Bandarlampung, Faktual– UIN Raden Intan Lampung bersama Bursa Efek Indonesia (BEI) Kantor Perwakilan Lampung dan stakeholder lainnya menggelar Sekolah Pasar Modal Syariah untuk mahasiswa di gedung ICT UIN, Juma��at (27/10/2017).

Sekolah Pasar Modal Syariah ini diikuti oleh 120 mahasiswa UIN dari seluruh fakultas. Koordinator acara Rodo Intan Hasibuan mengaku para mahasiswa cukup antusias terhadap kegiatan tersebut.
a�?Kegiatan ini untuk sosialisasi dan edukasi kepada mahasiswa terkait pasar modal syariah. Kemudian, mahasiswa dikenalkan dengan pendidikan dan uji sertifikasi profesi pasar modal, serta trading pasar modala�? kata pengampu matakuliah lembaga keuangan syariah itu.
Ia pun menjelaskan, mahasiswa diajak untuk belajar investasi syariah mulai dari 100 ribu rupiah. Hal tersebut untuk melatih mahasiswa berinvestasi dan melihat peluang serta resiko dalam investasi syariah tersebut.
Pemateri A�Sekolah Pasar Modal Syariah yaitu Fahmi Al-Kahfi dari Bursa Efek Indonesia kantor perwakilan Lampung dan Irvanda Rio Chrissaldy dari PT Phintraco Securitas. Kegiatan tersebut akan diadakan secara reguler setiap 2 minggu sekali dengan tujuan untuk mengenalkan investasi yang halal dan legal.
Sekolah Pasar Modal Syariah merupakan salah satu tindak lanjut dari MoU antara UIN Raden Intan Lampung, BEI Kantor Perwakilan Lampung, dan PT Phintraco Securitas terkait Galeri Inventasi Syariah. Galeri Inventasi Syariah UIN Raden Intan Lampung direncanakan akan diresmikan pada 1 November 2017 di kampus UIN. (Hms)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.