Warga Pringkumpul Dapat Bantuan Gerobak Mie Ayam Dari LAZ ABA

720

PRINGSEWU – FAKTUAL Lembaga Amil Zakat Abdurahman Bin Auf (LAZ ABA) Pokja Kabupaten Pringsewu menunjukkan komitmennya untuk terus membantu sesama yang membutuhkan. Salah satu bentuk nyata komitmen tersebut adalah pemberian gerobak mie ayam sekaligus permodalan usaha senilai Rp. 6 juta kepada masyarakat kurang mampu.

Penerima bantuan tersebut adalah Kasmini warga RT 07 Lingkungan 05 Pringkumpul Kelurahan Pringsewu Selatan, Pringsewu. Kasmini merupakan seorang janda yang dulunya pernah berjualan mie ayam dan saat ini berjualan kue pesanan.

Gerobak mie ayam beserta permodalan usaha diserahkan oleh Ketua LAZ ABA Pokja Pringsewu Ustadz Latief Al Imami dan jajaran pengurus lainnya pada Kamis, (16 Juli 2020) sore dengan disaksikan oleh tokoh agama dan masyarakat setempat. Ustadz Latief Al Imami berpesan kepada Kasmini agar gerobak tersebut digunakan sebaik mungkin.

Ustadz Latief Al Imami mengatakan ini adalah salah satu program ekonomi LAZ ABA yang diberi nama Zakat Berdaya, karena memang bantuan berupa gerobak mie ayam lengkap dengan peralatannya serta modal usaha ini adalah dari sumber zakat donatur LAZ ABA.

“Kami berharap agar usaha mie ayam ini nantinya dapat berkembang. Disamping itu kami mengucapkan banyak terimakasih kepada para donatur yang telah menyalurkan sebagian hartanya kepada LAZ ABA untuk selanjutnya disalurkan ke masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya.

Atas bantuan yang diberikan oleh LAZ ABA Pokja Pringsewu Kasmini mengucapkan banyak terima kasih. “Kami mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh LAZ ABA Pokja Pringsewu. Mudah mudahan Alloh Subhanahu Wa Ta’ala membalasnya dengan ganjaran yang setimpal,” ujarnya.(made).

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.