Dalam Rangka Penanganan Covid-19, Kodim Kudus Lakukan Donor Darah

416

KUDUS faktualmedia. co – Dalam rangka penanganan Covid-19, Satgas TMMD Reg 107 Kodim 0722/Kudus melaksanaan Donor Darah, upaya ini salah satu cara yang efektif dalam meningkatkan sinergitas dengan Instansi lain. Dalam hal ini dengan PMI untuk meringankan beban atau warga yang membutuhkan darah.Rabu (08/04/2020)

Karena dengan setetes darah akan menolong dan menyelamatkan nyawa seseorang. Pelaksanaan Donor Darah merupakan salah satu cara yang efektif dalam meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat, sehingga stok darah bisa tercukupi. Agar memudahkan masyarakat saat membutuhkan darah di PMI.

Selaku Satgas TMMD dalam penugasan baik Babinsa adalah ujung tombak Satuan di lapangan.

Salah satu petugas dari PMI Kabupaten Kudus mengatakan, “Kegiatan Donor Darah yang dilaksanakan oleh Satgas TMMD Kodim Kudus dapat memberikan respon positif, dan PMI sangat terbantu untuk memenuhi stok kebutuhan persediaan darah”.

(PendimKudus)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.