Faktualmedia.co
BANDARLAMPUNG faktual.co — Persatuan dan kesatuan adalah modal utama suatu bangsa untuk menjadi salah satu negara kuat dan terdepan di dunia.
Pesan ini ditegaskan Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo tidak hanya untuk Lampung. Tapi untuk Indonesia secara umum.
Di Malam Resepsi Syukuran dan Pesta Rakyat HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke- 73 di PKOR Way Halim, Bandarlampung, Jumat (17/8) malam, gubernur termuda ini juga mengulas sejarah Kemerdekaan Republik Indonesia.
“Kita patut bersyukur bahwa proklamator kita, presiden RI pertama Ir. Soekarno adalah seseorang pemberani yang selalu siap menghadapi tantangan, ancaman dan rintangan. Berulang kali ditahan dan ditawan, tetapi tidak menyurutkan langkah memerdekakan Indonesia,” ujarnya.
Soekarno, sambung Ridho, adalah contoh suri tauladan dengan penuh keberanian mengucapkan proklamasi sebagai tonggak pemindahan kekuasaan menyampaikan kepada seluruh penjuru dunia bahwa bangsa indonesia merebut kemerdekaan.
Ancaman pecahnya suatu bangsa lebih berbahaya ketika muncul dari dalam. “Banyaknya ancaman terorisme bukan dari orang asing tetapi muncul dari saudara-saudara kita yang memiliki paham menyimpang. Ancaman radikalisme dapat memecah bingkai negara kesatuan yang telah disatukan sebagai bangsa terbesar didunia dengan bermacam suku dan bangsanya,” katanya.(HMS)