M Sani : Arinal bila Terpilih Jadi Gubernur Jangan Lupakan Veteran

942

Mesuji : Bakal Calon Gubernur Lampung Ir Arinal Djunaidi wajib memperhatikan nasib para pejuang, terutama para veteran yang hidup di zaman penjajahan Jepang dan Belanda.

Hal ini disampaikan M Sanni (83) kepada Tim Media Jaringan Arinal Berkarya (JAYA), di sela-sela kegiatan Jalan Sehat Bersama Arinal Djunaidi dengan bintang tamu Nassar, Minggu (10/12).

” Pemimpin wajib hukumnya memperhatikan dan memperjuangkan nasib veteran. Kata-kata Jasmerah itu sangat sakral, makanya harus melihat ke belakang, rasakan setiap tetes darah yang ditumpahkan pejuang, ” ujar M Sanni bersemangat.

Ayah dari 20 anak dan puluhan cucung dan cicit ini menilai bentuk perhatian pemerintah masih setengah kopling, artinya apa yang diberikan selama ini sifatnya hanya sementara.

“Pejuang atau veteran harus diperioritaskan oleh pemerintah. Jangan sia-saiakan perjuangan kami. Negara ini bisa seperti sekarang karena pengorbanan darah, air mata para pejuang,” imbuhnya.

M Sanni menanbahkan, ke depannya pemerintah harus memprogramkan pembinaan yang lebih menyentuh dan mensejahterakan nasib pejuang.

” Banyak yang menikmati hasil perjuangan kami dengan cara mereka, tetapi banyak juga oara veteran yang nasibnya sangat menyedihkan. Arinal harus perhatikan hal itu, ” tandasnya. (r)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.