PPPAP dan KB Pringsewu Adakan Pelatihan Sekolah Ramah Anak

1,490
Pringsewu, FAKTUAL – Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan KB (Dinas PPPAP dan KB),Kabuapten Pringsewu mengadakan pelatihan sekolah ramah anak bagi tenaga kependidikan, di aula STKIP Muhammadiyah Pringsewu, kemarin. Kegiatan dibuka Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat kabupaten setempat, Zuhairi.

Kepala Bidang Pemberdayan Perempuan dan Anak, Suktari Margayani didampingi Dinas PPPAP dan KBA� H. Nazri mengatakan, tujuan kegiatan tersebut meningkatkan kapasitas tenaga pendidik dan tenaga kependidikan tentang sekolah ramah anak.

a�?Sekolah yang memang lingkungan sesuai keadaan anak, baik kantin kejujuran dan guru-guru yang terlepas dari kekerasan selain itu guru dapat mempedulikan hak-hak anak dan partifasinya di sekolah,a�? katanya.

Adapun target pelatihan kepada 16 sekolah yang merupakan tahapan pertama, diharapkan sesudah dilaksanakannya pelatihan tersebut dapat membentuk sekolah ramah anak.

a�?Target kami tidak muluk-muluk tahap awal minimal separuhnya dari 16 sekolah yang terdiri dari 8 SD, 8 SMP, dan 3 SMA yang kami beri pelatihan, tapi lebih bersyukur seluruhnya tercapai,a�? katanya.

Pelatihan sekolah ramah anak dihadiri perwakilan guru SD, SMP, SMA, dan murid 16 sekolah di Kabupaten Pringsewu dengan narasumber, Deputi Bidang Tumbuh Kembang Anak Kementrian PP dan PA, Elvi Hendrani, Pusat Studi Wanita Unila, Sowiah dan lembaga swadaya masyarakat (LSM) Pemerhati Anak Kabupaten Pringsewu. (Made).

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.