Sinergitas Babinsa dan Babinkamtibmas Sampaikan Himbauan Ke Warga Dalam Pencegahan Covid -19

677

Kudus faktualmedia. co,  – Pendemi wabah virus Corona sudah 8 bulan melanda di Indonesia, khususnya untuk wilayah Desa Loram Wetan Kecamatan Jati Kabupaten Kudus, sebagai aparat kewilayahan berupaya meningkatkan kewaspadaan serta pencegahan meluasnya wabah virus Corona ( Covid -19), Untuk antisipasi dan pencegahan virus Corona. Babinsa bersama Babinkamtibmas Desa Loram Wetan Pelda Arifin dan Aiptu Noor Rozak melakukan kunjungan dan silaturahmi ke warga masyarakat binaan tepatnya di rumah bp.Mas’ut Rt 2, Rw 2 untuk menyampaikan dan menghimbau kepada anak – anak yang sedang asik berkerumun di depan rumah. (06/11/2020)

Melalui kesempatan ini Babinsa Pelda Arifin memberikan himbauan bahwa, dengan merebaknya wabah virus Corona di sampaikan kepada warga masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan selalu mencuci tangan menggunakan sabun, menjaga jarak dalam keramaian, hindari kerumunan dan selalu memakai masker setiap keluar rumah untuk beraktifitas. Apabila ada gejala demam tinggi, sesak nafas, batuk, flu agar segera memeriksakan diri di Puskesmas terdekat, upaya ini dilakukan untuk membantu pemerintah dalam pencegahan penyebaran virus Corona.

“Tugas ini merupakan intruksi dari pimpinan atas dan pemerintah kabupaten agar menggalakan sosialisasi ke masyarakat agar selalu patuh pada protokol kesehatan untuk mencegah virus Corona “, Tutur Babinsa.

Babinkamtibmas Aiptu Noor Rozak juga menyampaikan “agar masyarakat tetap tenang adanya virus Corona ini dan mari bersama – sama melakukan pencegahan terhadap virus tersebut, kita selalu memakai masker saat keluar rumah, selalu jaga jarak dan hindari kerumunan banyak orang”, Imbuhnya.
(PendimKudus)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.