Festival Desa Cempaka Nuban 2018 Upaya Tingkatkan Potensi Desa

675

Faktualmedia.co – “Kita berharap bahwa berbagai pembenahan di Desa Cempaka Nuban baik itu infrastruktur ataupun hal hal lain yang berkaitan dengan masyarakat desa tentunya akan bisa ditingkatkan untuk masa mendatanga�?, cetus Plt. Bupati Lampung Timur, Zaiful Bokhari saat melepas karnaval dalam Festival Desa Cempaka Nuban 2018, Juma��at (16/02/2018).

Hadir pula mendampingi Zaiful Bokhari pada kesempatan itu, Ketua PKK Kabupaten Lampung Timur, Putri Ernawati, Pabung 0411/LT, Mayor Inf. Joko Subroto, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Tarmizi, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Junaidi, Asisten Bidang Administrasi Umum, Wan Ruslan, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumberdaya Manusia, Nur Syamsu serta para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Camat se-Kabupaten Lampung Timur.

a�?Banyak hikmah yang kita ambil dari festival ini, karena acara ini selain bertujuan untuk mendatangkan serta meningkatkan kunjungan wisata di Lampung Timur, juga dimaksudkan untuk menampilkan produk-produk unggulan Desa Cempaka Nubana�?, jelas Zaiful Bokhari.

Lebih lanjut Zaiful Bokhari mengatakan, a�?Insya Allah dengan Festival Cempaka Nuban ini akan menjadi contoh serta memotivasi bagi desa lain di Lampung Timur untuk melaksanakan festival seperti inia�?, imbuhnya.

Diketahui bahwa acara yang berlangsung di Lapangan Desa Cempaka Nuban tersebut juga merupakan rangkaian dari Perayaan HUT desa yang Ke 30 Tahun.

Dan selain karnaval pada acara Festival Desa Cempaka Nuban pun menyelenggarakan kegiatan jalan sehat, senam bersama, lomba makanan sehat, kuda lumping, donor darah serta pagelaran wayang kulit pada malam harinya dengan Ki Dalang Bambang Mantap. (r)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.